Valve selaku penyelenggara dari Steam Awards 2021 telah mengeluarkan pemenang-pemenang dari beberapa kategori yang dipertandingkan. Berbeda dari The Game Awards 2021, game-game yang ‘jadul’ pun juga bisa menjadi pemenangnya di Steam Awards 2021. Sebagai contoh adalah Terraria di mana game tersebut pertama kali dirilis pada tahun 2011.
Baca Juga:
- Serial Netflix Dota 2, Dota 2: Dragon’s Blood Season 2, Resmi Diundur!
- FaZe Clan Istirahatkan olofmeister, coldzera Gabung 00Nation, dan Mantan Pemain Na’Vi Masuk ke Tim G2 Esports
- Inilah Build Terbaik Untuk Shenhe di Genshin Impact 2.4
Meskipun mendapatkan kesempatan, hanya Terraria saja yang merupakan game lawas yang berhasil meraih penghargaan untuk kategori Labor of Love. Sisanya, game-game baru seperti Resident Evil Village, It Takes Two, Forza Horizon 5, Deathloop, dan Cyberpunk 2077 mengisi tangga penghargaan di Steam Awards 2021.
Berikut adalah game-game yang berhasil mendapatkan penghargaan di Steam Awards 2021:
Labor of Love
- Dota 2
- Pemenang: Terraria
- Rust
- No Man’s Sky
- Apex Legends
Better with Friends
- Valheim
- Back 4 Blood
- Halo Infinite
- Pemenang: It Takes Two
- Crab Game
Outstanding Visual Style
- Psychonauts 2
- Subnautica: Below Zero
- Little Nightmares 2
- Bright Memory: Infinite
- Pemenang: Forza Horizon 5
Most Innovative Gameplay
- Inscryption
- 12 Minutes
- Moncage
- Pemenang: Deathloop
- Loop Hero
Best Game You Suck At
- World War Z: Aftermath
- Naraka: Bladepoint
- Pemenang: Nioh 2: Complete Edition
- Age of Empires 4
- Battlefield 2042
Best Soundtrack
- Pemenang: Marvel’s Guardians of the Galaxy
- Nier Replicant
- Persona 5 Strikers
- Guilty Gear: Strive
- Demon Slayer (Kimetsu no Yaiba) – The Hinokami Chronicles
Outstanding Story-Rich Games
- Life is Strange: True Colors
- Pemenang: Cyberpunk 2077
- Resident Evil: Village
- Days Gone
- Mass Effect: Legendary Edition
Sit Back and Relax
- Unpacking
- Potion Craft
- Pemenang: Farming Simulator 22
- Townscaper
- Dorfromantik
VR Game of the Year
- Sniper Elite VR
- Medal of Honour: Above and Beyond
- Pemenang: Cooking Simulator VR
- I Expect You To Die 2
- Blair Witch VR
Game of the Year
- Valheim
- Pemenang: Resident Evil Village
- New World
- Cyberpunk 2077
- Forza Horizon 5